Untuk materi ke 4 ini kita diminta untuk menetapkan tujuan dan sumber daya Tim.
Menentukan tujuan memberi arah bagi tim kita untuk melangkah kearah yang menjadi tujuan kita.
Bagaimana membuat Tujuan yang SMART? Tujuan dikategorikan dalam SMART jika:
1. Clarity : tujuan yang dirumuskan harus jelas dan mudah dipahami, serta lebih efektif didalam pencapaiannya.
2. Challange : Sasaran yang baik memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi sehingga kita benar-benar harus mendorong diri kita sendiri untuk mencapainya.
3. Komitmen : tanpa komitmen yang tinggi, sulit untuk mencapai tujuan apapun, terutama untuk tujuan yang agak menantang.
4. Feedback : kita harus dapat menerima informasi tentang seberapa baik diri kita dan tim maju menuju tujuan yang telah dibuat dan disepakati bersama. Informasi ini dapat digunakan sebagai motivator, atau mungkin menandakan bahwa sasaran tim terlalu mudah atau terlalu sulit dan perlu adanya evaluasi untuk penyesuaian.
Disini walau tim kami hanya berdua cukup membuat kami berpikir benar-benar untuk merumuskan tujuan tim kami. Ada perbedaan yang hadir pada saat sesi diskusi kami. Ada berapa rumusan yang coba diangkat dan disesuaikan kembali untuk mendapatkan kesepakatan kami berdua. Insya Allah menjadi jalan untuk tetap berproses, belajar dan bertumbuh bersama.
Kami coba menjabarkan SMART dengan rincian atau penjelasan sebagai berikut ✍
Smart Goal : Mendidik Diri dan Keluarga untuk Belajar dan Bertumbuh Bersama melalui Kurikulum Keluarga.
1. Milestone 1, Membuat kurikulum keluarga (orangtua) akan dikerjakan kurang lebih 3 bulan dari bulan September-November 2021
2. Milestone 2, Membuat kurikulum anak akan dikerjakan kurang lebih 2 bulan dari bulan Januari-Februari 2021
3. Milestone 3, Membuat E-book perjalanan atau pengalaman belajar akan dikerjakan kurang lebih 2 bulan dari bulan April-Mei 2021. Untuk lengkapnya bisa tergambar di template di bawah ini 👇
Untuk tahap selanjutnya berharap masih bisa dilanjutkan dengan kesepakatan kembali bersama tim. Secara pribadi berharap masih bisa terus dilanjut karena salahsatu mimpi kedepannya, insya allah.
#materike4
#menetapkantujuandansumberdaya
#ibupembaharu
#bundasalihah
#darirumahuntukdunia
#hexagoncity
#institutibuprofesional
#semestaberkaryauntukindonesia
#ibupembaharu
#bundasalihah
#darirumahuntukdunia
#hexagoncity
#institutibuprofesional
#semestaberkaryauntukindonesia
#26Agustus2021
Komentar
Posting Komentar